Di Banyumas Kapolda Jateng lantik 612 Bintara Polisi Baru

    Di Banyumas Kapolda Jateng lantik 612 Bintara Polisi Baru
    Di Banyumas Kapolda Jateng lantik 612 Bintara Polisi Baru

    BANYUMAS - Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah Inspektur Jenderal Polisi Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.S.T. M.K., melantik 612 Bintara baru Kepolisian Republik Indonesia di Lapangan Pengayom Sekolah Polisi Negara (SPN) Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jum'at (08/07/2022).

    Sejumlah 612 Bintara baru yang dilantik itu telah mengikuti Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Gelombang 1 Tahun Anggaran 2022 selama lima bulan di SPN Purwokerto.

    Dalam sambutan tertulis yang dibacakan Kapolda Jawa Tengah, Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri Komjen Pol Prof. Dr. H. Rycko Amelza Dahniel, MSi, menyampaikan selamat kepada para Bintara remaja yang telah menyelesaikan pendidikan pembentukan Bintara Polri dan berhak menyandang pangkat Brigadir Dua Polisi.

    "Dengan berakhirnya program pendidikan ini, maka Polri telah berhasil menambah personel golongan pangkat Bintara sebanyak 12.240 orang, terdiri atas 11.936 Polisi laki laki dan 304 Polisi wanita. Hal ini tentunya menjadi suatu kekuatan strategis untuk menunjang pelaksanaan tugas Polri agar lebih optimal", ucap Kapolda Jateng dalam sambutanya. 

    Lebih lanjut Kapolda Jateng menyebutkan bahwa kemajuan teknologi saat ini menuntut masyarakat menjalani kehidupan yang berbeda dari generasi-generasi sebelumnya, kehidupan yang serba cepat, terbuka, dan tanpa batas. Revolusi industri 4.0, digitalisasi, cyber crime menuntut Polri untuk terus beradaptasi, belajar dan terus belajar guna meningkatkan kemampuannya yang unggul di era police 4.0.

    Melalui penambahan jumlah personel ini, diharapkan penyebaran pelayanan publik semakin luas, dan kehadiran Polisi ditengah lingkungan sosial akan semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

    Usai Upacara Penutupan Pendidikan dan Pembentukan Bintara Polri Tahun Anggaran 2022, Kapolda Jateng mengatakan 612 calon Brigadir Polri yang mengikuti pendidikan di SPN Purwokerto itu dinyatakan lulus semua.

    "612 calon Brigadir yang hari ini alhamdulillah lulus semua, dilantik menjadi bintara Polri dengan pangkat Brigadir Dua Polisi, " katanya.

    Ia mengatakan setelah selesai kegiatan Pelantikan dan Pengambilan Penyumpahan Bintara Polri Gel I TA. 2022 SPN Polda Jateng, selanjutnya dilakukan penyerahan Bintara Remaja ke Ro SDM Polda Jateng untuk penempatan di wilayah. 

    Sementara itu, Kapolresta Banyumas Kombes Pol Edy Suranta Sitepu SIK, MH, menyampaikan ucapan selamat kepada 612 Bintara Polri Polda Jawa Tengah yang barusan dilantik, diharapkan para Bintara remaja dapat meningkatkan kemampuan dalam menjalankan tugas Kepolisian serta dapat semakin meningkatkan kinerja Polri kedepan. 

    "Pegang teguh dan amalkan nilai-nilai Tribrata dan Catur Prasetya, sebagai pedoman hidup dan pedoman kerja dalam setiap langkah pengabdian sebagai insan Bhayangkara dalam menjaga keamanan, memelihara Kamtibmas, menegakkan hukum, melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat", ungkap Kapolresta. 

    (N.Son/***)

    jawa tengah banyumas kapolda jateng
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Lapsustik Purwokerto Kembali Layani Kunjungan...

    Artikel Berikutnya

    Sambut Hari Dharma Karya Dhika 2022, Lapas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Bekerja Tanpa Cemas, Bansos Tetap Aman: BPJS Ketenagakerjaan Tepis Isu yang Resahkan Pekerja Informal
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah

    Ikuti Kami